Kamis, 06 Maret 2014

DOA KETIKA AKAN BERCOCOK TANAM



Doa ini diajarkan oleh salah seorang waliyullah dari keturunan Rasulullah saw, yaitu Imam Muhammad Al-Baqir (sa). Imam Muhammad Al-Baqir adalah putera Ali zainal Abidin bin Husein bin Fatimah Az-Zahra’ binti Rasulillah saw. Imam Muhammad Al-Baqir (sa) berkata: “Jika kamu hendak bertani atau menanam suatu tanaman, maka hendaknya kamu mengambil segenggam bibit dengan tanganmu sendiri. Kemudian menghadap ke kiblat sambil membaca ayat Al-Qur’an surat Al-Waqi’ah: 64, yang artinya: “Apakah kamu yang menumbuhkan atau Kami yang menumbuhkannya.”

أَأَنْتُمْ تَزْرَعُونَهُ أَمْ نَحْنُ الزَّارِعُونَ‏.


A antum tazra`ûnahu am nahnuz zâri`ûn.
Apakah kamu yang menumbuhkannya atau Kami yang menumbuhkannya?

Kemudian membaca doa berikut:

اَللَّهُمَّ اجْعَلْهُ حَرْثًا مُبَارَكًا، وَارْزُقْنَا فِيْهِ السَّلاَمَةَ وَالتَّمَامَ، وَاجْعَلْهُ حَبًّا مُتَرَاكِبًا، وَلاَ تَحْرِمْنِي خَيْرَ مَا أَبْتَغِي، وَلاَ تَفُتَّنِي بِمَا مَتَّعْتَنِي بِحَقِّ مُحَمَّدٍ وَآلِهِ الطَّيِّبِيْنَ الطَّاهِرِيْنَ.
Allâhummaj`alhu hartsan mubârakan, warzuqnâ fîhis salâmata wat-tamam, waj`alhu habban mutarâkibâ, walâ tahrimnî khayra mâ abtaghî, walâ tafuttanî bimâ matta`tanî bihaqqi Muhammadin wa âlihith thayyibînath thâhirîn.
Ya Allah, jadikan bibit ini menghasilkan pertanian yang penuh berkah, karuniakan kepada kami dalam pertanian ini keselamatan dan kesempurnaan. Jadikan bibit ini keberhasilan yang melimpah. Jangan halangi aku dari kebaikan yang aku harapkan, dan jangan binasakan aku karena hasil yang menyenangkan, dengan hak Muhammad dan keluarganya yang baik dan suci.

Kemudian taburlah atau tanamlah bibit yang ada dalam genggaman tanganmu itu, insya Allah, tanamanmu akan berhasil.”
Catatan: Ketika mengambil bibit hendaknya dimulai dengan membaca Basmalah dan shalawat, usahakan dalam keadaan punya wudhu’ dan suci dari hadas.

Wassalam

Sabtu, 04 Januari 2014

RAPAT ANGGOTA TAHUNAN GAPOKTAN TANIMULYA TAHUN TUTUP BUKU 2013




Jumat, 03 – Januari – 2014 Gabungan Kelompok Tani ( Gapoktan ) Tanimulya telah melaksanakan Rapat Anggota Tahunan tahun tutup buku 2013. Acara yang dilaksanakan di Gedung Pertemuan Desa Jatimulyo ini dihadiri oleh Seketaris Dinas DISTANAK Kab. Kebumen Ir. Winoto beserta Tim Teknis Kabupaten, Camat Alian Prawoto S.Sos, Kepala UPTD Distanak Wil. Kutowinangun Suyati S.Pkp beserta para PPL dari BPP Kec. Alian, Pemerintah Desa Jatimulyo, Pengurus dan An ggota Gapoktan Tanimulya.
Rapat Anggota Tahunan Gapoktan  yang merupakan agenda wajib bagi Gapoktan pelaksana program PUAP bermaterikan penyampaian Laporan Pertanggung Jawaban Kegiatan Pengurus dan Pengawas Gapoktan selama tahun 2013, serta penyampaian Rencana Program dan Rencana Pendapatan Belanja Gapoktan Tanimulya di tahun 2014 mendatang. Penyampaian Pertanggung Jawaban Pengurus Gapoktan Tanimulya disampaikan oleh Ketua Gapoktan Tanimulya, Wahidun Kusniyanto serta Manajer Lembaga Keuangan Mikro Gapoktan Tanimulya, Budi Prasetya.
Pada periode tahun 2013 ini dilaporkan Gapoktan Tanimulya telah berhasil membukukan SHU sebesar Rp. 19.100.31,- yang kemudian sebagian SHU sejumlah 40 % dikembalikan lagi kepada anggota, 25 % untuk Cadangan Modal Gapoktan,  12,5 % untuk kelompok tani binaan, dan sisanya dibagi sesuai dengan presentsase untuk Pengurus, Pengawas, Karyawan, Dana Sosial – Pelatihan, Kas Desa sebagaimana tertera di AD/ART Gapoktan Tanimulya.
Dilaporkan juga pada tahun 2013 ini Gapoktan Tanimulya, telah berhasil menyelesaikan kegiatan / program bantuan pemerintah antara lain : program SRI ( system of rice intensivication ) senilai Rp. 40.000.000,- , program pengembangan irigasi JITUT senilai Rp. 50.000.000,- , program Bantuan Langsung Bibit Unggul  ( BLBU ) bersubsidi.
Sekretaris Dinas DISTANAK Kab. Kebumen, Ir. Winoto dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya kepada seluruh Pengurus Gapoktan Tanimulya, dengan penyelenggaraan RAT pada  awal tahun merupakan sebuah indikasi positif bahwa Gapoktan Tanimulya termasuk Gapoktan baik. Acara juga diselingi penyampaian reward kepada anggota Gapoktan Tanimulya yang dianggap amanah dan berprestasi khususnya dalam kegiatan simpan – pinjam di Lembaga Keuangan Mikro Gapoktan Tanimulya.

Acara diakhiri dengan penandatangan Laporan Pertanggung Jawaban Kegiatan Pengurus dan Pengawas Gapoktan selama tahun 2013 setelah seluruh peserta Rapat Anggota Tahunan menyatakan menerima Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus dan Pengawas Gapoktan Tanimulya.




DOKUMENTASI RAPAT ANGGOTA TAHUNAN GAPOKTAN TANIMULYA TAHUN 2013

Penyampaian LPJ oleh Ketua Gapoktan Tanimulya Wahidun Kusniyanto

SekDin Pertanian Kab. Kebumen Ir. Winoto saat menyampaikan sambutan

Peserta Rapat Anggota Tahunan Gapoktan Tanimulya

Pimpinan dan notulis sidang RAT Gapoktan Tanimulya tahun 2013

Penyerahan doorprize kepada anggota berprestasi